
Lampung Selatan, — Sekretaris Daerah Provinsi Lampung, Dr. Marindo Kurniawan, menyambut kedatangan Kepala Staf TNI Angkatan Laut (KASAL) Laksamana TNI Muhammad Ali beserta rombongan di VIP Bandara Raden Inten II, Kamis (23/10/2025).
Kunjungan Kepala Staf Angkatan Laut ke Provinsi Lampung tersebut dijadwalkan untuk meninjau lahan pilot project kedelai Migo AH/89 yang berada di wilayah Provinsi Lampung.
Program ini merupakan bagian dari upaya penguatan ketahanan pangan nasional melalui pengembangan varietas kedelai unggul yang diharapkan dapat meningkatkan produktivitas pertanian daerah.
Sekdaprov Lampung, Dr. Marindo Kurniawan, menyampaikan apresiasi atas perhatian dan dukungan TNI Angkatan Laut terhadap sektor pertanian di Lampung.
Ia menegaskan bahwa sinergi antara pemerintah daerah dan TNI merupakan langkah penting dalam mempercepat pembangunan ekonomi berbasis pertanian serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
Rombongan KASAL dijadwalkan melanjutkan kunjungan kerja ke beberapa lokasi strategis di Provinsi Lampung untuk meninjau langsung pelaksanaan program dan potensi kerja sama lintas sektor. (Tim)